Kucing Menyukai Kebersihan



Campursari210- Kucing termasuk hewan yang menyukai kebersihan. Mereka merawat diri dengan menjilati rambut mereka. Saliva atau air liur mereka adalah agen pembersih yang kuat. Kadang kala kucing memuntahkan hairball atau gulungan rambut yang terkumpul di dalam perut mereka. Sebagian kucing juga sangat menyukai air, mereka senang bila dimandikan.

Kucing peliharaan yang tinggal di dalam rumah harus diberi kotak kotoran yang berisi pasir atau bahan khusus yang dijual di toko hewan peliharaan. Perlu juga disediakan tempat khusus bagi kucing untuk mencakar. Hal ini penting karena kucing memerlukan kegiatan mencakar ini untuk menanggalkan lapisan lama pada kukunya agar kukunya dapat terjaga kesehatannya. Tidak adanya tempat khusus ini akan menyebabkan kucing mencari sendiri media untuk membersihkan dan merapihkan kukunya.

Artikel terkait :

0 Response to "Kucing Menyukai Kebersihan"

Post a Comment